Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Objek Wisata Tanah Lot

Written By elvi on Sabtu, 04 Oktober 2014 | 2:25 PM

Salah satu tempat wisata di Bali yang sering dikunjugi para wisatawan, baik tourist domestik maupun pelancong asing adalah Objek Wisata Tanah Lot. Di tempat ini ada 2 buah pura yang dibagun di atas bongkahan batu besar, pura ini biasa dipakai tempat pemujaan serta ritual keagamaan dan hari besar oleh masyarakat disekitarnya. Kisah berdirinya pura yang dibangun diatas batu dan tebing ini mempunyai cerita legenda tersendiri. Menurut kisah legenda, 2 pura yang berada di lokasi wisata Tanah Lot ini dibangun oleh seorang Brahmana Danghyang Nirartha yang mengembara dari pulau Jawa. Apapun kisah dibalik berdirinya pura yang kabarnya dijaga ular hitam kekuning-kunigan jelmaan dari selendang brahmana, yang pasti sebagai salah satu tempat wisata di Indonesia, tempat ini mempunyai panorama yang indah.



Letak objek wisata Tanah Lot ini tidak jauh dari pusat kota Kabupaten Tabanan, kira - kira 14 km sebelah barat. Selain bisa melihat - lihat hasil karya kerajinan seperti lukisan, pahatan yang tidak terlepas dari pengaruh kebudayaan Hindu masa lalu, tempat inipun terkenal sebagai lokasi yang tepat untuk melihat penomena alam terbenamnya matahari / sunset. Banyak wisatawan asing yang sengaja mengunjungi tempat ini pada sore hari demi bisa menikmati saat mentari kembali keperaduan.

Bagi anda yang ingin berlibur di Bali dan mempunyai rencana untuk mengunjungi Objek Wisata Tanah Lot tidak perlu khawatir akan kesulitan untuk mencari tempat makan, di sepanjang jalan menuju tempat parkir selain banyak ditemui galery seni yang menjual barang kerajinan, di sekitarnya juga banyak berdiri penginapan dan hotel yang harganya sangat wajar. Favorit Magz

0 komentar:

Posting Komentar